Spesifikasi dan Harga HP Terbaru 2015 - Review HP - Spesifikasi HP

Spesifikasi dan Harga Nokia Lumia 928

Berbicara mengenai spesifikasi dan harga smartphone, saat ini smartphone semakin canggih dan semakin berkembang menyesuaikan kebutuhan para konsumen dengan fitur-fitur lengkap namun masih bisa dijangkau dengan harga yang relatif murah. Mengenai smartphone, siapa yang tidak mengenal vendor Nokia, tentu semua orang mengetahui pabrikan smartphone satu ini. Tidak perlu diragukan lagi, Nokia sampai ini masih memiliki tempat di hati masyarakat luas meskipun persaingan para vendor smartphone semakin pesat.

Spesifikasi dan Harga Nokia Lumia 928


Nokialumia 928 adalah salah satu smartphone terbaru yang dikeluarkan oleh vendor elektronik terkemuka di dunia ini. Ketenaran nokia tidak hanya sampai disini, OS windows phone yang digunakan oleh nokia menjadikannya sebagai smartphone yang paling dicari dan diminati masyarakat luas. Nokia lumia 928 adalah smartphone dengan fitur yang lengkap, canggih, desain eksterior yang slim dan tampilan yang elegan tentu akan menambah percaya diri Anda saat menggemgamnya di tangan Anda.

Spesifikasi Nokia Lumia 928

Nokia lumia 928 merupakan smartphone dengan OS microsoft windows phone 8 dengan didukung fitur 2G, 3G dan 4G. Berat dari lumia 928 adalah 162 gram, layar touch screen dengan dimensi 133 x 68.9 x 10.1 mm, 92.8cc (5.24 x 2.71 x 0.40 in) dan ukuran 768 x 1280 pixels serta lebar layar 4,5 inchi setidaknya mampu membuat Anda puas dengan tampilan luar maupun dalam dari lumia satu ini.

Nokia Lumia 928

Kapasitas memori internal penyimpanan nokia lumia 928 adalah sebesar 32 GB dan 1 GB RAM. Lumia 928 dilengkapi dengan segala fitur yang pastinya Anda butuhkan untuk kegiatan sehari-hari Anda, mulai dari fitur hiburan berupa layanan internet cepat dan mudah, penyaji gambar dan suara yang renyah dan ringan. Baterai yang digunakan adalah Non-removeable Li-Ion 2000 mAh baterai (BV 4-NW) yang tahan lama.

Harga Nokia Lumia 928

Mengingat fitur yang ditawarkan begitu lengkap dengan tampilan yang menarik dan dipastikan memudahkan Anda dalam mengakses internet maupun lainnya, jadi tidak heran jika Nokia lumia 928 dibandrol dengan harga pada kisaran angka 4,7 juta rupiah. Bagi Anda yang menginginkan lumia 928 temukan pada counter telepon seluler di kota Anda karena smartphone canggih ini sudah rilis sejak bulan Mei. 

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Artikel Terkait : Spesifikasi dan Harga Nokia Lumia 928